KOTABARU – Kedatangan tim BKSDA Kalsel Seksi Konservasi Wilayah III Batulicin ke Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Kotabaru yang bermaksud untuk melaksanakan evakuasi dan pengamanan terhadap buaya muara (Crocodylus porosus) tangkapan anggota KAL Kelambau I-13-49 Lanal Kotabaru disambut hangat Komandan Lanal Kotabaru Letkol Laut (E) Joko Andriyanto ST, M.Tr.Hanla dan jajarannya (5/7/2018).
Seekor buaya muara (Crocodylus porosus) yang panjangnya kurang lebih dua meter itu diamankan ketika KAL Kelambau 1-13-49 melakukan patroli di perairan selat laut Kotabaru. Awalnya, ada seorang nelayan meminta tolong lantaran ada seekor buaya terlilit jaring kepiting miliknya. Saat itu juga anggota KAL Kelambau 1-13-49 langsung melakukan penangkapan terhadap buaya muara (Crocodylus porosus) tersebut dan membawa ke Mako Lanal Kotabaru.
Munculnya buaya di sekitar perairan Selat Laut karena habitatnya mulai rusak. Biasanya, buaya akan mencari makan ke daerah lain karena makanan di habitat asalnya sudah sulit didapat. Buaya muara (Crocodylus porosus) merupakan satwa yang di lindungi undang-undang dalam lampiran Peraturan Pemerintah Nomor 7 tahun 1999 tentang Pengawetan Jenis Tumbuhan dan Satwa yang keberadaannya terancam punah.
Sementara itu, tim BKSDA Kalsel Seksi Konservasi Wilayah III Batulicin yang beranggotakan Dedi Winata, S.Pi dan Agus Eko Supratmanto, SE mewakili Kepala SKW III Batulicin dan Kepala Balai KSDA Kalsel menyampaikan terima kasih kepada Komandan Lanal Kotabaru yang telah melakukan koordinasi terkait adanya seekor buaya muara (Crocodylus porosus) yang berhasil ditangkap oleh anggota Lanal Kotabaru, rencana buaya tersebut hari itu juga akan di bawa dan di titip rawatkan ke Lembaga Konservasi Jonlin Lestari yang ada di Batulicin Kabupaten Tanah Bumbu. (jrz)
salam bekantan !!!
Source & Doc. by : Agus Eko Supratmanto, SE (Staf SKW III Batulicin)
BKSDA Kalimantan Selatan Salam Bekantan

