Home / Berita / Apel Hari Bakti Rimbawan Ke-36 di Provinsi Kalimantan Selatan

Apel Hari Bakti Rimbawan Ke-36 di Provinsi Kalimantan Selatan

Apel Hari Bakti Rimbawan Ke-36 di Provinsi Kalimantan Selatan (01)
BANJARBARU, 18 MARET 2019 – Kegiatan Apel Hari Bakti Rimbawan Ke-36 di Provinsi Kalimantan Selatan dipimpin langsung oleh Gubernur Kalimantan Selatan Bapak Sahbirin Noor (Paman Birin) di halaman Kantor Setda Provinsi Kalimantan Selatan. Diikuti oleh seluruh SKPD yang ada di Kalimantan Selatan dan rimbawan termasuk UPT Kementerian LHK yang ada di Kalimantan Selatan.

Pada kesempatan tersebut seluruh kepala balai (BPHP Wilayah IX Banjarbaru, BPKH Wilayah V Banjarbaru, BPDAS-HL Barito, BKSDA Kalsel, Balai Penelitian Kehutanan Banjarbaru, BPSKL Wilayah Kalimantan) hadir bersama staf masing-masing untuk mengikuti apel tersebut.

Gubernur Kalimantan Selatan Bapak Sahbirin Noor dalam arahannya menyampaikan bahwa rimbawan berperan penting dalam menjaga dan memelihara hutan sekaligus juga menanam. Sehingga memang pada saat-saat ini kegiatan revolusi hijau lebih menekankan pada penanaman dan pemeliharaan.

Gubernur Kalimantan Selatan juga mengucapkan ucapan selamat dan memberikan penghargaan kepada para kelompok tani hutan yang telah menjadi juara dalam pertandingan wana lestari.

Pada kesempatan itu Kepala Balai KSDA Kalimantan Selatan, Dr.Ir. Mahrus Aryadi, M.Sc menyampaikan bahwa Hari Bakti Rimbawan Ke-36 merupakan bagian dari penyemangat terhadap konservasionis yang ada di Kalimantan Selatan.

Pada kesempatan ini juga Balai KSDA Kalimantan Selatan memberikan penghargaan kepada Pegiat Konservasi Flora Fauna Kalimantan Selatan Tahun 2019 kepada Yayasan Sahabat Bekantan Indonesia (SBI).

Mahrus mengatakan, “Piagam penghargaan ini diberikan atas dedikasi sebuah organisasi maupun perorangan terhadap perlindungan, pengawetan dan pemanfaatan dari flora fauna khususnya yang ada di Kalimantan Selatan”.

“Dan berharap penghargaan ini bisa menjadi motivasi pada para pihak lainnya untuk tetap giat dalam kegiatan konservasi khususnya untuk flora fauna yang dilindungi”, tambah Mahrus. (jrz)

 

 

salam bekantan !!!

Source & Doc. by : Jauhari Arifin, S.Kom (Staf BKSDA Kalsel)

About Admin BKSDA

Check Also

Penyerahan Bantuan Ekonomi Produktif di Desa Penyangga CA Gunung Kentawan

KANDANGAN, 22 November 2023 – Balai Konservasi Sumber Daya Alam Kalimantan Selatan melaksanakan kegiatan Penyerahan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *